Hari Ini 192 Siswa SMPN 1 Monta Diwisuda

Bima, JeratNTB – Hari ini Selasa (30/4-19) sebanyak 192 siswa SMPN 1 Monta diwisuda, acara ini telah menjadi kegitan rutin tahunan untuk menyematkan selamat atas kelulusan setiap angkatan.

Pada acara yang dilangsungkan di halaman SMPN 1 Monta sejak pukul 9.30 wita itu dihadiri oleh Camat Monta Muhtar, SH., Kapolsek Monta Iptu Takim, Danramil Monta Mayor Inf. Saharuddin dan seluruh wali murid.

Pada kesempatan itu, kepala SMPN 1 Monta Dra Arfida Roswati menyampaikan dalam sambutannya, “Atas nama SMPN 1 Monta kami sampaikan terimakasih atas kehadiran semua pihak, selain untuk mengumumkan hasil UN, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturrahmi antar sekolah dengan seluruh komponen masyarakat,” ujarnya.

Pada kesempatan itu juga kepala sekolah mengumumkan sejumlah siswa yang berhasil dengan nilai gemilang, “Kami dan seluruh guru di sekolah ini berharap agar prestasi yang sudah kalian raih di sekolah ini tetap terus dipertahankan dan ditingkatkan, untuk itu teruslah berkreasi sehingga menjadi putra putri harapan bangsa,” ungkap kepala sekolah.

Pada kesempatan itu kepala sekolah juga melakukan Penyerahan Simbolis STTB/SKHUN kepada siswa.

Rangkaian kegiatan tersebut berlangsung aman dan tertib dalam pengawasan jajaran Polsek Monta.

[jr]

Pos terkait