H. Haerusalam cs, Pasangan Calon LPM Terpilih Kelurahan Dodu

Kota Bima, Jeratntb.com – Pemilihan Ketua LPM Kelurahan Dodu, yang dimulai sejak pagi hari Selasa (5/11) tepat Pukul 08:00 wita berlangsung hingga hampir tengah malam.

Pemilihan LPM diikuti oleh tiga pasangan calon, yang antara lain pasangan calon nomor urut 1 Wahyudin, Gazali dan Rustam. Sementara pasangan calon nomor urut 2 H. Haerusalam, Bunyamin dan Jaelani, serta pasangan calon nomor urut 3 Muadjin, Ridwan dan Haidin.

Pemilihan ini berjalan alot, karena melibatkan banyak pemilih yakni seluruh warga Kelurahan Dodu dengan batasan umur 17 tahun ke atas, berbeda dengan beberapa Kelurahan lain di Kota Bima yang hanya mengirim perwakilan RT dan RW sebagai pemilih.

Hasil pantauan langsung tim Jendela Rakyat, hingga pukul 00: 34 wita, penghitungan berakhir dan diungguli oleh pasangan calon nomor urut 2 dengan jumlah perolehan suara sebanyak 694 Suara, sementara calon nomor urut 1 berada di urutan ke 2 dengan perolehan suara sebanyak 623 suara dan calon nomor urut 3 berada di urutan ke 3 dengan perolehan suara sebanyak 240 suara.

Paniti Pemilihan, Saiful menutup proses pemilihan dan penghitungan dengan menetapkan pasangan H. Haerusalam, Bunyamin dan Jaelani sebagai pasangan Calon LPM terpilih. (Jr Ais)

Pos terkait