Gubernur NTB Ajak Perusahaan Media Bersinergi Dengan Pemerintah

Mataram, Jaretntb.com – Pelantikan pengurus perkumpulan perusahaan Media Online Indonesia (MOI) Korwil Bali dan Nusra, DPW dan DPC se-Nusa Tenggara Barat (NTB) di Fave Hotel Mataram, Jumat (13/3) berlangsung sesuai harapan.

Acara yang mulai sekitar pukul 02.00 Wita itu menjadi spesial karena dihadiri lengkap pengurus teras DPP MOI. Yakni Ketua Umum Rudi Sembiring Meliala, Sekjen Drs. HM. Jusuf Rizal, SE, M.Si, Ketua Harian, Wakil Sekjen Irham dan sejumlah pengurus DPP lainnya.

Hadir juga pada saat itu, Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah dan beberapa pejabat Eselon II. Antara lain, Kepala Biro Humas dan Protokol Setda NTB Najamuddin Amy, S.Sos, MM, Kadis Kominfotik NTB, I Gede Putu Aryadi S.Sos M.H, pejabat Eselon II lain Agus Salim, dan lainnya.

Ketua KPU NTB Suhardi Soud dan anggota DPRD NTB dan seratusan undangan juga hadir dalam acara yang berlangsung di ruang pertemuan, lantai tiga Fave Hotel itu.

“Kalau para senior dan sahabat saya hadir semua begini, banyak hal besar yang mungkin terjadi di negeri ini,” seloroh Gubernur mengawali sambutannya. Kemudian disambut tepuk tangan hadirin.

Ketika menyampaikan sambutan singkat, Gubernur sempat menyinggung masalah virus corona yang sempat menghebohkan dunia belakangan ini. Baik terkait penangkalan penyebaran isu hoax hingga upaya antisipasinya.

“Walaupun kelihatan rileks dan santai, tapi kami bekerja cukup serius untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk dari virus corona ini,” kata Bang Zul, sapaan Gubernur NTB itu.

Sehubungan dengan ini, Gubernur mengingatkan media massa, lebih-lebih media online agar hati-hati dalam memberitakan seputar isu virus corona ini.

“Kalau tidak (hati-hati), akan berdampak pada banyak sektor, terutama sektor pariwisata dan lainnya,” sambung politisi PKS itu.

Terkait pelantikan para pengurus MOI ini, Gubernur mengajak perusahaan-perusahaan media online ini bersinergi dengan pemerintah.

“Jika ada kegiatan rekan-rekan media atau organisasi media, kami siap mendukung. Kami dengan senang hati kami menyupportnya,” janji Gubernur.

Prosesi pelantikan pengurus MOI ini dilakukan dalam dua sesi. Sesi pertama, dilakukan terhadap pengurus Korwil Bali-Nusra dan DPW NTB. Sedangkan sesi kedua, pelantikan pengurus DPC se-NTB.

Diawali dengan pembacaan SK DPP oleh ketua harian DPP. Kemudian diakhiri dengan penyerahan pataka MOI dari DPP ke Korwil Bali-Nusra dan ketua DPW, serta dari ketua DPW ke ketua-ketua DPC. Serta, pose bersama.

Setelah acara ditutup (usai rehat), dilanjutkan dengan pengarahan dari Ketum DPP kepada DPW dan DPC. Mata acara tambahan ini dipandu Sekjen HM. Yusuf, yang diawali pemaparan dari Korwil MOI Bali-Nusra Abdul Syukur dan Ketua DPW Amrin. (Jr Iphul)

Pos terkait