Jumlah Korban Keracunan di Monta Mencapai 212 Orang, Kondisi Pasien Membaik

Bima, Jeratntb.com – Hingga pukul 10.11 wita hari ini jumat (3/4-20) korban keracunan makanan yang masuk dalam daftar pihak Pkm Monta mencapai 212 orang. Jumlah ini tambahan dari total yang dikabarkan terakhir semalam 137 orang.

Sejak pagi sampai menjelang siang, korban banyak yang datang dari desa Pela dan Nontotera. Sampai berita ini dirilis langsung di ruang perawatan pasien Pkm Monta pukul 14.05 wita kondisi pasien rata-rata membaik dan banyak yang diperbolehkan pulang. Total korban tidak semua dirawat di PKM, sejumlah pustu di desa setempat juga dijadikan pelayanan untuk para korban.

Tercatat sejak pagi, pasien yang diperbolehkan pulang mencapai 20 orang. Sekalipun puluhan pasien lain ingin ikut pulang karena merasa membaik namun pihak Pkm masih harus meyakinkan kondisi pasien benar-benar dinyatakan bebas dari bakteri.

Dilain pihak, dinas kesehatan kabupaten Bima telah mendistribusikan sejumlah obat dan cairan demi meningkatkan pelayanan pemulihan kondisi pasien.

Salah satu pasien balita yang diperbolehkan pulang juga siang ini adalah Ajril Wiguna, putra Gunawan (Wartawan media ini). (Jr)

Pos terkait