Bima, Jeratntb.com – Upaya pencegahan atau memutus matarantai Covid-19, anggota yang tergabung dari Polsek Woha bersama Koramil Woha melakukan patroli keliling.
Sosialisai pencegahan Virus Corona itu dilakukan pada malam hari dengan menyusuri jalan diseluruh kecamatan Woha, Kabupaten Bima.
Hal itu dikatakan oleh salah satu anggota polsek Woha, AIPDA Muslimin, Sosialisai itu dilakuakan atas inisiatif para anggotanya supaya mengantisipasi bersama dengan adanya wabah Virus Corona ini.
Ia berharap kesadaran masing-masing agar tidak berkumpul-kumpul, mengenakan masker apa bila sedang berada diluar rumah serta mencuci tangan dengan menggunakan sabun.
Sosialisasi keliling tersebut telah dilakukan selama 4 hari mulai Pukul 08.00 Wita sampai selesai dengan aman dan tertib. “Ini yang ke 4 harinya kami melakukan sosialisai keliling, dan Alhamdulillah sekarang masyarakat sudah banyak perubahan” Kata Muslimin, Jum’at malam (24/4-20).
(Iphul)