Bima, Jeratntb.com – Keluarga bapak Syahrudin dan ibi Rahma Wati warga desa Parado Rato atas nama anaknya Nur Halifah kembali mendapatkan perhatian dari pemerintah daerah Kabupaten Bima lewat Dinas Sosial. Bantuan yang diberikan kepada keluarga tersebut berupa Sembako (beras 50 kilo gram, minyak goreng 5 liter, gula pasir 5 kilo gram, mie instan 5 kardus dan telur ayam 3 kilo gram) untuk kebutuhan sehari-hari dan diserahkan langsung kepada yang bersangkutan di kediamannya RT 07 pada 13/08/2020 pukul 20:30 WIT.
Sebelumnya, keluarga tersebut mendapatkan bantuan tunai Rp 1 juta secara langsung dari Bupati Bima Hj. Indah Damayanti Putri pada saat kunjungan kerja di Kecamatan Parado pada 20/07/2020 yang kemudian dua hari setelahnya diserahi bantuan kursi roda dari pemerintah desa setempat atas instruksi langsung Bupati.
Seperti pemberitaan kami sebelumnya bahwa Nur Halifah (6) mengalami kendala tidak bisa duduk dan berdiri. Dari kendala tersebut sehingga banyak yang merasa simpati kepadanya. Atas perhatian banyak kalangan kepada keluarganya bapak Syahrudin dan istrinya hanya mampu berikan sebuah ucapan terima kasih yang tulus serta mendoakan semua yang terlibat membantunya agar semua perbuatan dapat bernilai ibadah di sisi Tuhan.
“Kami tidak mampu membalas kebaikan ini, kami hanya dapat berterima kasih kepada semua yang sudah membantu. Atas bantuan selama ini, kami berharap semoga Allah menjadikan itu sebagai ibadah mereka terutama untuk pemimpin yang sekarang”, ucapnya.
Kaitan bantuan tersebut, M. Saleh sebagai kepala desa Parado Rato saat kami konfirmasi lewat WhatsApp menjelaskan bahwa hal demikian merupakan wujud perhatian dan kewajiban pemerintah untuk membantu meringankan beban masyarakatnya yang kurang mampu. Untuk itu, bapak M. Saleh mengapresiasi tindakan pemerintah dalam hal tersebut.
“Tentu apa yang diberikan merupakan bentuk kepedulian dan kewajiban pemerintah untuk membantu serta meringankan beban bagi warga masyarakat yang memang berhak dan layak mendapatkannya, saya apresiasi”. Ungkapnya. (Jr Irwan)