Bima, Jeratntb.com – Upaya komunikasi dan koordinasi yang telah dilakukan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bima Melalui Bupati Bima bersama Pemerintah Provinsi NTB untuk segara melakukan pengaspalan sekaligus pelebaran Ruas Jalan Tawali-Bima Dan Tawali-Sape mendapatkan respon positif.
Di tengah suasana Pandemi Global Covid-19 yang sedang melanda negeri ini. Justeru Lewat Program Peningkatan dan Percepatan Ruas Jalan Dan Jembatan. Pemerintah Provinsi NTB Menganggarkan Anggaran 243 Miliar di Tahun 2020 untuk Penanganan Ruas Jalan Dan jembatan di tiga wilayah yang berada di Pulau Sumbawa yakni, Kota Bima, Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu.
Salah satu yang mendapatkan kucuran dana yang dibilang besar yaitu paket 16 Ruas Jalan Tawali-Bima Dan Tawali-Sape sekitar 60 Miliar Lebih. Jum’at, ( 12/03 /2021).
Ketua PK Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Wera, Juga Jendral Lapangan FRONT WERA BERSATU (FWB) Fahri, S. Pd, menyampaikan ucapan Terimakasih dan apresiasi yang tinggi atas Partisipasi Aktif Bupati dan Wakil Bupati Bima yang tetap optimis untuk berjuang dalam membangun sinergitas baik bersama Bapak Gubernur NTB guna mewujudkan impian Masyarakat Wera terhadap Penanganan Ruas Tawali-Bima dan Tawali-Sape.
“Atas Nama Front Wera Bersatu (FWB) dan seluruh masyarakat Wera, menyampaikan Apresiasi yang tinggi atas upaya Bupati dan Wakil Bupati Bima yang terus berjuang untuk mewujudkan mimpi Masyarakat Wera terhadap pengaspalan dan pelebaran jalan lintas Bima -Tawali dan Tawali-Sape yang sedang dalam proses pekerjaan. Tentunya Ucapan terimakasih banyak kami (FWB) sampaikan kepada Bapak Gubernur NTB”. Ucapnya.
Tidak Hanya Itu, Pemuda Yang sering Disapa Sandaka itu mengaku dirinya merasa sangat senang dan berterimakasih kepada pemerintah Kabupaten Bima dan Pemerintah Provinsi NTB telah menyorot Pembanguna infrastruktur di kecamatan Wera. Pasalnya, Upaya tersebut dapat membantu meningkatan perputaran ekonomi kerakyatan dalam mewujudkan kemakmuran bagi masyarakat Wera.
” Kami berharap, pelebaran dan pengaspalan jalan itu cepat selesai. Dengan demikian tingkat kecelakaan pada pengguna jalan akan menurun, juga perputaran ekonomi masyarakat Wera semakin lancar dengan mengelolah berbagai sektor yang ada di bagian timur”.
Sandaka juga berharap kepada Semua elemen, Pemuda dan Masyarakat Wera agar Menghargai setiap Proses Pelaksanaan dan sekaligus Mengawal jalannya pekerjaan pelebaran dan pengaspalan ruas jalan yang sedang dikerjakan oleh PT Rangga Bima Pratama.
“Saya Berharap kepada semua pihak untuk senantiasa mengawal pekerjaan Ruas Tawali- Sape dan Tawali – Bima agar Pekerjaan ini berjalan dengan lancar guna mewujudkan impian Masyarakat Wera atas infrastruktur tersebut.” Harap Aktivis muda sandaka Wera. (Jr.Sidon Wera).