Bima, Jeratntb.com – Berbagai keluhan muncul atas kegiatan yang diselenggarakan oleh pengurus PGRI Kecamatan Wera yang digelar di lapangan Gelora Tawali. Pasalnya, kegiatan yang diadakan ini dalam rangka menyambut HUT PGRI dengan mengadakan berbagai mata lomba yakni lomba Catur, Senam, dan Vollibal.
Ironisnya, banyak guru-guru ASN maupun Non ASN saat ditemui oleh media Jeratntb di lapangan Gelora Tawali yang mengeluhkan terkait dengan kegiatan Lomba Senam guru-guru dengan melibatkan mulai dari guru SDN maupun SMP se-Kecamatan Wera. Selasa (23/11/2021).
Salah Seorang guru yang enggan namanya disebut mengeluhkan, Pertama kegiatan ini tidak dilakukan Pembukaan secara resmi di atas panggung, kedua tidak ada paruga (terop) untuk tempat duduk panitia dan guru serta peserta senam, ketiga, tidak jadi kegiatan lomba Vollibal antar guru-guru se-Kecamatan Wera.
“Saya merasa iba dengan kondisi kegiatan yang digelar oleh pengurus PGRI Kecamatan Wera di lapangan Gelora Tawali, mestinya kegiatan ini harus ditata rapi, karena yang menjadi peserta ialah para guru.” Pungkasnya.
Dirinya juga menyayangkan kegiatan Vollibal yang sudah disepakati tidak diselenggarakan oleh panitia PGRI Kecamatan Wera.
” Vollibal mestinya harus dilaksanakan oleh panitia PGRI.” tegasnya.
Sisi lain juga Ia menjelaskan, bahwa setiap bulannya gaji guru ASN di kecamatan Wera tetap dipotong untuk kegiatan PGRI. Maka dari itu kegiatan yang berlangsung hari ini mesti diperhatikan, apalagi disaat HUT PGRI. dan kegiatan ini juga secara langsung ditonton oleh masyarakat.
” Wajar guru-guru mengeluh, kegiatan organisasi besar semacam ini kok kayak gini, saya sangat kecewa dengan kondisi seperti ini. mestinya kita harus mempersiapkannya dengan rapi, setidaknya ada persediaan terop dan kursi untuk tempat duduk para juri, peserta dan masyarakat yang menonton, Saya melihat kegiatan ini semacam kegiatan dadakan saja, asal jadi yang penting ada dalam rangka menyambut hari guru pada tgl 25 November 2021.” Ungkapnya.
Di tempat terpisah, Ketua PGRI Kecamatan Wera Andi Irawan, S. PdI menjelaskan, pihak PGRI telah melakukan pembentukan panitia pelaksana lomba dalam rangka memperingati HUT PGRI ke 76, tugasnya merencanakan dan melaksanakan beberapa mata lomba yang telah disepakati bersama yaitu mata lomba catur, senam dan Vollibal.
” Pihak PGRI dan Panitia pelaksana telah membuka kegiatan ini secara resmi Pasca hari Sabtu tanggal 20/11/2021 sekaligus dimulai mata lomba catur dan seluruh rangkaian kegiatan lainnya, seperti Lomba Senam yang di gelar di Lapangan Gelora Tawali.” jelasnya saat dikonfirmasi lewat telepon seluler.
Disinggung kenapa panitia pelaksana tidak menggelar Lomba Volleyball, Ketua PGRI yang sekaligus Kepala SMPN 2 Wera itu menjelaskan, mata lomba Vollibal kita Cancel pelaksanaanny karena banyak kendala,
“Bahkan sampai tanggal 22 kami pihak PGRI menunggu jadwal pertandingan dan skema, namun panitia pelaksana tidak menyodorkannya, oleh sebab itu, kami telah targetkan pertandingan akan di berakhir pada tanggal 24 tetapi mau bagaimana lagi, sementara panita tidak maksimal kerjanya.” Ungkap kepala SMPN 2 Wera.
Dirinya juga menyampaikan, tanggal 25 seluruh PGRI Kecamatan Wera akan melaksanakan upacara sekaligus menyerahkan hadiah untuk Juara mata lomba catur dan senam.
“Insya Allah tanggal 25 pihak PGRI Kecamatan Wera akan melaksanakan upacara penyambutan HUT PGRI dan sekaligus menyerahkan hadiah juara mata lomba.”. Paparnya, (Jr SWJ).