Pengoperasian Kapal Roro di Dermaga Bima Dihentikan, Stakeholders Jambangi Kantor PT. BLS

Kota Bima, Jeratntb.com – Ketua Organda Kota Bima dan kabupaten Bima jambangi kantor PT. Berlian Lautan Sejahtera Cabang Bima pertanyakan kejelasan penghentian pengoperasian kapal Roro di dermaga Bima. Rabu, 30 Juni 2021.

Diakui oleh Ketua Organda Kota Bima Muchsin Hamed, informasi penghentian pengoperasian kapal Roro tujuan Bima-Surabaya diketahuinya lewat informasi yang dibagikan oleh pihak manajemen PT. BLS di grup whats app. “Saya dapat informasi lewat WA grup, itu sebabnya kenapa kami datangi kantor BLS untuk mempertanyakan kejelasannya”, terangnya.

Padahal, lanjutnya, kami sudah mendapatkan kenyamanan dan kemudahan dengan beroperasinya kapal Roro yang memuat kendaraan langsung dari Surabaya-Bima (PP). Ini juga menyangkut hajat bidup orang banyak, kepentingan masyarakat yang ingin ke Jawa ataupun Flores dengan membawa kendaraan sendiri. Dan ini menjadi kepentingan umum, bukan hanya pengusaha.

“Kami sangat berharap kapal Roro ini bisa beroperasi kembali secepatnya, kami sangat terbantukan dengan beroperasinya kapal Roro ini, kehadiran kapal Roro merupakan angin segar bagi masyarakat di 3 (tiga) wilayah yakni Kota Bima, Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu”. Terangnya.

Menjawab keluhan tersebut, pihak manajemen PT. BLS Cabang Bima menyampaikan bahwa penghentian ini sifatnya sementara sembari menunggu kejelasan tempat yang aman bagi kapal serta penumpang dan kendaraan untuk proses bongkar muat.

Kami sifatnya sebagai penjual jasa, melayani apa yang menjadi kebutuhan konsumen. Akan tetapi kami juga harus memgutamakan keselamatan kapal, penumpang dan kendaraan. Sekarang kami menunggu bagaimana respon pihak pelabuhan dan instansi terkait dalam memberikan jaminan tempat atau dermaga yang digunakan untuk proses bongkar muat. Setelah itu baru kami kembali buka pelayaran Surabaya-Bima-Labuan Bajo. (Jr Tim)

Pos terkait