Penyaluran JPS NTB Gemilang Tahap III di Kelurahan Bada Dompu, Tuntas

Dompu, Jeratntb.com – Pemerintah Kelurahan Bada, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu NTB, menyalurkan bantuan Program Jaringan Pengaman Sosial (JPS) NTB Gemilang tahap ke III yang merupakan stimulan dampak Covid-19 bersumber dari Pemerintan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Kamis (16/7-20)

Lurah Bada, Drs. Rahar Syaifuddin menyampaikan bahwa ini merupakan upaya mengurangi dampak sosial dari pendami virus corona kepada masyarakat, dan tahap terakhir ini telah dibagikan kepada 100 Kk.

“Pembagian JPS NTB Gemilang tahap ke III tuntas, dan telah dibagaikan kepada 100 KK berupa beras, sabun, ikan asing, kue, garam, kopi dan supleman”, Jelas Syaifuddin

Syaifuddin menyampaikan rasa syukur dan berterimakasih kepada Pemrintah Provinsi NTB yang telah membantu masyarakat dimasa pendami covid-19. “Semoga bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat untuk keperluan sehari-hari” Harapnya,

Selain itu, Pemerintah Kelurahan Bada memastikan akan menyalurkan bantuan Jaring Pengaman Sosial (JPS) Terpijar tahap III untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terdampak Covid-19 yang akan disalurkan pekan ini. Papar Syaifuddin. (jr Ipul)

Pos terkait