Pemerintah Kecamatan Ambalawi Bersama BKPH Maria Donggo Massa melakukan Reboisasi Satu Pohon Sejuta Manfaat

Bima Jeratntb.com – Pemerintah Kecamatan Ambalawi, bersama Muspika Kecamatan, Organisasi Kemahasiswaan dan Balai Kesatuan Pengelolaan Hutan (BKPH) maria Donggo Massa Kecamatan Ambalawi melakukan reboisasi atau penanaman pohon di gunung Desa Nipa tepatnya depan kantor camat ambalawi senin 11/01/2021

Menurut Koordinator Pamhut BKPH Kecamatan Ambalawi Sahbudin, Menyampaikan terimaksih kepada Pemerintah Kecamatan Ambalawi Kabupaten Bima, Organisasi kemahasiswaan, TNI, Polri, POLPP, dan seluruh masyarakat Ambalawi yang sudah bekerjasama dengan kami dalam menanam satu pohon sejuta manfaat, apalagi kalau banyak pohon yang kita tanam.

Di tempat yang sama Camat Ambalawi Ishaka Hasan, SH, mengajak seluruh masyarakat Ambalawi untuk sama sama menjaga Lingkungan, melestarikan alam untuk anak anak dan cucu kita nanti dan mencegah datangnya banjir maupun longsor

Ishaka Hasan juga menambahkan reboisasi ini dalam mengawali tahun baru 2021 sekaligus dirangkaikan dengan acara syukuran putra tercintanya yang lolos pegawai negeri sipil (Jr.Syarif)

Pos terkait