Ribuan Honorer R2 dan R3 di Bima Gelar Aksi Demonstrasi di DPRD, Tolak P3K Paruh Waktu.

Bima, Jeratntb.com – Ribuan honorer di Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar aksi unjukrasa di Gedung DPRD Kabupaten Bima.

Massa melakukan long march star dari Taman Ria Kota Bima menuju Kantor DPRD Kabupaten Bima. Dalam aksinya mereka menolak kebijakan pemerintah mengangkat honorer dengan skema paruh waktu.

Sambil membawa spanduk mereka menggelar aksi unjuk rasa dengan tuntutan utama menolak skema Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) paruh waktu.

Diantaranya sebuah spanduk terpasang bertuliskan “Kerja 30 tahun menangis hati dapat gaji sngat lucu” mereka juga kompak datang dengan seragam berpakaian dinas masing-masing, ikat kepala dan ikat lengan bendera merah putih serta spanduk berisi berbagai seruan.

Massa aksi mengajukan sejumlah tuntutan, yang sebagian besar berkaitan dengan nasib mereka sebagai R2 dan R3, guru honorer dan tenaga medis yang telah lama mengabdi namun belum mendapatkan kepastian status kepegawaian.

DPRD Kabupaten Bima menerima baik massa aksi dan meminta perwakilan bertemu di dalam ruangan guna membebaskan persoalan tersebut.

Aksi sempat memanas lantaran tak sabar menunggu terlalu lama hingga memaksa menerobos penjagaan ketat oleh apatar kepolisian.

Aksi tersebut pun membuahkan hasil, Ketua DPRD Kabupaten Bima, Dian Citra Pravitasari bersama Ketua Komisi I dan Komisi V mentadatangani persetujuan apa yang menjadi tuntutan para honorer.

Ketua DPRD mendukung aksi yang dilakukan oleh aliansi nasional honorer R2 dan R3 se-Kabupaten Bima demi mencapai sebuah keadilan, honorer R2 dan R3 terutama yang terdaftar dalam data base sesuai peraturan perundang-undangan tentang pengangkatan honorer R2 dan R3 menuju penuh waktu atau PPPK. (Jr Ipul).

Pos terkait