Partai Demokrat Hari ini Launcing Pendaftaran Balon Bupati

Bima, Jeratntb.com – Hari ini Kamis (28/11/19) Partai Demokrat Kabupaten Bima Launcing pembukaan pendaftaran bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Bima.

Di Kantor DPC partai Demokrat yang beralamat desa Rabakodo kecamatan Woha, ketua panitia penjaringan, Irwan SH ditemui awak media mengatakan, “Ini sesuai dengan instruksi DPW hari ini launcing pembukaan seluruh daerah di Provinsi NTB, dan para balon boleh mengambil formulir pada jumat besok,” ucapnya.

Dijelaskan, partai Demokrat membuka pendaftaran mulai tanggal 29 November s/d 24 Desember 2019.

Irwan menguraikan, dalam penjaringan calon kepala daerah, Demokrat hanya mewajibkan syarat diantaranya surat pernyataan kesediaan sebagai calon, pernyataan syarat umum dan syarat khusus, riwayat hidup, dan naskah visi misi dan surat pernyataan kesiapan disurvei.

Kata irwan, setiap calon bisa mendaftarkan sebagai bupati dan juga sekaligus sebagai wakil bupati sesuai dengan mekanismes dan peraturan yang ditetapkan partai.

“Nantinya para calon yang telah mendaftar akan kami sampaikan ke DPW dan DPP, setelah ini, hasilnya akan kami sosialisasikan kepada masyarakat dengan membuatkan baliho dan spanduk,” tutupnya. (Jr Ages)

Pos terkait