Peduli Pantai, Nurjanah Canangkan Gerakan Save Teluk Bima

Bima, Jeratntb.com – Kordinator Institut Perempuan Untuk Perubahan Sosial (INPIRASI) NTB Nurjanah, SPd mengungkapkan rasa prihatinnya dengan kondisi teluk Bima yang sekarang.

Ungkapan prihatin tersebut ditunjukannya lewat gerakan Save Teluk Bima yang malam hari ini Sabtu (7/12) dengan menghadirkan Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten dan Kota diacara Galadinner bertempat di Museum Asi Mbojo .

“Kegiatan tersebut akan diselenggarakan selama 2 hari, yakni mulai malam hari nanti sampai dengan besok Minggu (8/12) ,” ucapnya waktu dikonfirmasi di Ilo Peta.

Banyaknya sampah yang berserakan di bibir pantai memberikan dampak yang buruk terhadap ekosistem yang ada di Teluk Bima, ini tentu tidak bisa kita biarkan. Oleh karenanya perlu perhatian semua pihak. Ungkapnya.

Dengan pencanangan gerakan Save Teluk Bima, merupakan upaya menyatukan persepsi sekaligus mengajak untuk bergerak bersama antara Instansi pemerintahan dan masyarakat guna memperbaiki dan menyelematkan kondisi Teluk Bima. (Jr-Ages)

Pos terkait